send link to app

LexPlay


4.4 ( 2544 ratings )
Onderwijs
Developer: Muhamad Fahmi Al Kautsar
Gratis

LexPlay adalah sebuah aplikasi belajar huruf yang ramah bagi anak-anak yang memiliki disleksia untuk belajar bersama tutor ataupun orang tua. LexPlay dibuat dengan dasar metode multi-sensory yang merupakan salah satu metode yang dipercaya dapat membantu proses belajar anak disleksia.

Aplikasi ini memiliki 4 fitur yakni : 
1. Camera, bagi anak untuk belajar mengasosiasikan bentuk huruf dengan object yang ada disekitar mereka
2. Audio, untuk mengenalkan bagaimana suara dari huruf
3. Speech Recognizer, untuk menguji cara pengejaan dari huruf 
4. Quiz, untuk menguji kembali pelajaran yang telah dilaksanakan.

Aplikasi ini membantu orang tua, tutor ataupun anak dengan disleksia untuk belajar dengan menggunakan indera dari tubuh anak yang dapat memacu anak untuk mengingat lebih baik. Terakhir, karena disleksia adalah kondisi genetika dan berbeda tiap individu, LexPlay menyediakan fitur untuk personalisasi pelajaran dan pembuatan akun profil. Yuk, belajar mengenal huruf dengan interaktif bersama LexPlay!